Ikatan Pecinta Alam
SMAN 1 Srono (INPASS) menggelar diklat dan anggota baru mereka di Kampoeng
X-BADENG Adventure. Diklat ini digelar selama 3 hari, dari hari Jum’at 19
September 2014 hingga hari Minggu, 21 September 2014, yang diikuti oleh sekitar
50-an anak (senior dan yunior).
Menurut Pembina
mereka, dalam diklat ini para peserta diberikan materi dasar tentang “ke-pecinta alam-an” seperti pengenalan medan, survival, dll. Disamping itu mereka
juga dibekali dengan pelatihan fisik dan mental, untuk menjadikan anggota
INPASS ini kuat baik secara fisik maupun mental mereka dengan harapan nantinya menjadi
generasi pecinta alam yang mampu mengabdi untuk alam dengan sebaik-baiknya.
Materi diklat ini
diberikan oleh instruktur-instruktur yang berkompeten di bidang PA dan
konservasi alam, mereka dari Banyuwangi SAR Independent (BSI) yang
berkolaborasi dengan Crew X-BADENG
Adventure, serta ada pula intruktur dari Kader BKSDA.
Selain pembekalan materi, kegitan ini juga dipadu dengan kegiatan outbond, sehingga para peserta diberi kesempatan untuk merasakan serunya berarung jeram di Kali Badeng. Arung Jeram yang mereka pilih adalah jenis “River Tubing” dengan paket “Kali Mati Start”. River Tubing dilaksanakan pada hari Sabtu pukul 13.00 WIB. Selain itu, ada juga outbond jenis Slake Line.
Kegiatan diakhiri pada hari Minggu dengan prosesi pengukuhan anggota baru dan penyerahan “Syal”, dalam kesempatan ini Ketua Komunitas X-BADENG Adventure diberi kehormatan untuk memberikan kata pengukuhan kepada anggota INPASS.
Diklat para pecinta
alam ini dirasa sangat pas dilaksanakan di Kampoeng Badeng Adventure, karena
memiliki nafas yang sama dengan X-BADENG yakni sebagai Komunitas Pecinta Alam,
Outbond dan Peduli Lingkungan. Situasi dan kondisi geografis disini juga sangat
mendukung untuk pelaksanaan diklat semacam ini.
Semoga
bermanfaat dan Salam hangat dari seluruh
Crew X-BADENG Adventure…!!
0 Response to "DIKLAT dan Pengukuhan INPASS SMAN 1 Srono di X_BADENG Adventure"
Posting Komentar